Senin, 01 April 2013

LOMBA BAKAR IKAN UNTUK ORANG TUA DAN REMAJA BUHA - MANADO


Lomba Bakar Ikan Seru!

Manado terkenal dengan olahan kuliner hasil lautnya maka kurang lengkap jika ke wilayah ini belum mencicipi ikan bakarnya. Inilah kiranya yang ingin dibidik oleh pengurus mesjid Baitul Ulya Manado dalam mengisi acara pergantian tahun 2013 lalu.


Bakar ikan, tercetus ide untuk menggagasnya melalui lomba yang diikuti oleh warga kompleks mesjid Baitul Ulya, yang terdiri dari para orang tua dan remaja.  Antusiame mereka diidukung oleh hadiah yang cukup mumpuni: kompor gas, rice cooker, dan dispenser.

Terdapat kurang lebih dua puluh pasang peserta keluarga dan bujang kelompok Buha. Seluruh peserta berkiat dan berupaya untuk menghasilkan ikan bakar yang unggul.  Pihak panitia telah menyediakan ikan-ikan pilihan, tempat pembakaran, dan bara api untuk digunakan oleh para peserta lomba.















Kegiatan lomba dilaksanakan di halaman mesjid Baitul Ulya Buha Manado. Acara lomba bakar ikan dimulai setelah acara lomba masak nasi goreng untuk cabe rawit selasai digelar. Acara berlangsung dengan meriah dan penuh dengan kejutan.

Cukup mengejutkan bahwa pemenang lomba bakar ikan direbut oleh para bujang Buha. Mereka mengungguli peserta lainnya yang terdiri dari pasangan keluarga, seperti; bapak, ibu dan remaja putri.

 Ternyata, kreativitas dan kerja sama dalam meracik ‘bumbu rahasia’ menjadi kunci kemenangan para bujang Buha. Walhasil ketika dikonfirmasi mengenai bumbu racikan mereka, mereka sampaikan bahwa mereka hanya memasukkan dan mencampur berdasarkan ‘rasa kesetiakawanan’.

Alhamdulillah, generasi muda sudah mampu mengaplikasikan prinsip kerja sama dan didasari rasa saling menyayangi antara mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar